Contoh Perulangan Pada Bahasa Pemrograman C++


Assalamu’alaikum Wr Wb

Selamat datang di web sibukngoding.com. Setelah selama 1 bulan tidak post content karena kesibukan di akhir tahun, pada kesempatan kali ini bertepatan tanggal 1 Januari 2019 saya akan membagikan contoh program perulangan pada bahasa pemrograman C++.
Perulangan atau biasa  disebut looping adalah  instruksi program yang bertujuan untuk mengulang beberapa baris perintah. Untuk kali ini saya akan memberikan 3 contoh perulangan yaitu for, while dan do while, Karena itu yang sering saya pakai. Sebagai contoh saya akan membuat program untuk mengulang angka dari 1 sampai 10. Contoh program berikut ini saya jalankan menggunakan Borland C++ 5.02.

1. Perulangan FOR
#include <iostream.h>
#include <conio.h>
main (){
int i;
for (i = 1; i <= 10; i++)
{
cout <<"Perulangan ke: "<< i << "\n";
}
getch() ;
}

Jika dijalankan hasilnya sebagai berikut:

2. Perulangan Do - While
#include <iostream.h>
#include <conio.h>
main () {
int i = 1;
do {
cout << "Perulangan Ke : " << i << endl;
 i = i + 1;
 } while ( i <= 10 );
getch();
}

Jika dijalankan sebagai berikut:

3. Perulangan While
#include <iostream.h>
#include <conio.h>
main () {
int i = 1;
while( i <= 10 ) {
  cout << "Perulangan Ke: " << i << endl;
  i++;
}
getch();
}

Jika dijalankan sebagai berikut:

Jadi hasilnya memang sama, Cuma caranya yang berbeda. Teman-teman bisa memilih salah satu jika ingin membuat program menggunakan perulangan. Demikian tadi contoh perulangan menggunakan bahasa pemrograman C++, semoga bermanfaat dan jika ada pertanyaan bisa ditanyakan lewat kolom komentar. Dan jangan lupa untuk kunjungi web sibukngoding.com untuk mendapatkan tutorial bahasa pemrograman lainnya.

Terimakasih atas kunjungannya, selamat belajar dan jangan mudah menyerah


Wassalamu’alaikum Wr Wb





Comments